Himpunan Mahasiswa Prodi Bahasa Arab (HIMMAPBA) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Djuanda (UNIDA) Bogor selenggarakan Hari Bahasa Arab Sedunia yang bertajuk "Bahasa Arab dan Peradaban Dunia". Bertempat di Aula Gedung C UNIDA dan dihadiri oleh Dekan FKIP, Zahra Khusnul Latifah, M.Pd.I. beserta jajaran. Acara ini diisi oleh H. Awaluddin, Lc., MA. selaku narasumber.

Diperingatinya Hari Bahasa Arab Sedunia ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta terhadap bahasa arab karena Bahasa Arab adalah dua bahasa wahyu yaitu bahasa Al-Qur’an dan bahasa Hadits. Seperti yang disampaikan oleh Desky Halim Sudjani, M.Pd.I. dalam sambutannya.

"Peringatan Hari Bahasa Arab Sedunia ini diharapkan dapat membuat kita lebih cinta terhadap Bahasa Arab dan lebih paham pentingnya Bahasa Arab karena bahasa arab merupakan dua bahasa wahyu yaitu Al-Quran dan Hadist yang tentunya penting bagi umat islam. Bagaimana kita bisa mengerti atau memahami Al-Qur’an dan Hadits sementara kita tidak memahami Bahasa Arab, oleh karena itu sangat penting bagi kita untuk memahami Bahasa Arab," tuturnya.

Bahasa Arab merupakan bahasa Al-Quran yang Allah sampaikan kepada Nabi Muhammad lewat perantara Malaikat Jibril oleh karena itu Bahasa Arab adalah bahasa yang penting untuk kita mengerti. Seperti yang disampaikan oleh Dekan FKIP, Zahra Khusnul Latifah, M.Pd.I. dalam sambutannya.

"Selamat bagi mahasiswa yang akan mengikuti Hari Arab Sedunia dan perlu kita ketahui bahwa Bahasa Arab adalah Bahasa Al-Quran, Kitab umat islam yang disampaikan kepada Nabi Muhammad  melalui perantara Malaikan Jibril yang dimana surat yang pertama turun adalah Surat Al-Alaq ayat 1-5, oleh karena itu kita harus paham dan mengerti Bahasa Arab serta semoga acara ini menjadi acara rutin yang diselenggarakan tiap tahun," ungkap Zahra Khusnul Latifah, M.Pd.I.

H. Awaluddin, Lc., MA. selaku Narasumber menyampaikan dalam materinya bahwa bahasa arab selalu berkembang sampai saat ini dan banyak digunakan di dunia serta sudah diakui oleh UNESCO. Bahasa Arab juga digunakan oleh Allah dalam menyampaikan petunjuk jalan yang lurus bagi umat manusia.

"Petunjuk tersebut berupa Al-Qur’an dan Al-Hadits. Kedua sumber utama dalam Islam tersebut menjadi cara pandang yang mana di dalamnya terkandung nilai-nilai tentang ketuhanan, kemanusiaan, kebenaran, keikhlasan,keimanan dan ketakwaan. Dengan menerapkan nilai-nilai itulah peradaban Islam mampu berdiri dengan kuat," pungkas H. Awaluddin, Lc., MA.

Diselenggarakannya acara ini bertujuan untuk memperingati Hari Bahasa Arab sedunia dan mengenalkan Prodi Bahasa Arab di unuversitas serta ajang silaturahmi antara mahasiswa PBA UNIDA. Seperti yang disampaikan oleh Ketua Pelaksana Hari Arab Sedunia, Hanna Zainab Jahsy dalam sesi wawancara.

"Acara ini diselenggarakan tentunya untuk memperingati Hari Bahasa Arab Sedunia dan mengenalkan Prodi Bahasa Arab yang cukup baru di universitas serta acara ini untuk ajang silaturahmi antara mahasiswa PBA UNIDA. Semoga setiap mahasiswa dapat memetik manfaat dari acara ini," tutur Hanna Zainab Jahsy.

Acara ini ditutup oleh  pawai yang mengangkat ciri khas dari 4 negara timur tengah yaitu Saudi Arabia, Yaman, Qatar, dan Mesir berkeliling UNIDA. _FAI_