Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Djuanda (UNIDA) Bogor selenggarakan Penutupan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Adaptasi Kebiasan Baru (AKB) 2021 yang dilaksanakan secara daring menggunakan aplikasi Zoom Cloud Meetings (31/8). Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor III UNIDA Bogor, Ir. Himmatul Miftah, M.Si. beserta jajaran, Dekan FKIP UNIDA Bogor, Zahra Khusnul Latifah, M.Pd. beserta jajaran, dan diikuti oleh mahasiswa yang mengikuti program KKN AKB FKIP UNIDA Bogor dan para Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN AKB FKIP UNIDA Bogor.

Zahra Khusnul Latifah, M.Pd.I. dalam pemaparan sambutannya menyatakan bahwa penutupan ini menjadi puncak serangkaian proses kegiatan KKN AKB FKIP selama satu bulan yang di dalamnya terkandung semangat Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan di dalamnya terdapat semangat Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) yang dikarenakan pandemi COVID-19.

?Kegiatan KKN AKB FKIP 2021 ini dilaksanakan sejak tanggal 3 Juli 2021 sampai dengan 31 Agustus 2021 dan lebih luas cakupannya karena kegiatan KKN  ini dilaksanakan sesuai domisili sesuai daerah mahasiswa masing-masing dan dilaksanakan kebanyakan kegiatan dilakukan secara daring atau online sehingga sesuai dengan kondisi saat ini yang mendukung protokol kesehatan. Banyak kegiatan yang dilaksanakan dalam KKN ini seperti webinar, pembagian masker dan hand sanitizer kepada masyarakat untuk mendukung protokol kesehatan, peningkatan UMKM yang dilaksanakan oleh masyarakat di tempat KKN dan semoga dengan KKN ini dapat memberikan kepada masyarakat khususnya masyarakat di tempat KKN AKB FKIP 2021 berlangsung,? tutur Zahra Khusnul Latifah, M.Pd.I.

Wakil Rektor III UNIDA Bogor, Ir. Himmatul Miftah, M.Si. dalam pemaparan sambutannya menyatakan KKN ini menjadi kewajiban mahasiswa dan menjadi syarat untuk kelulusan mahasiswa tersebut. Kegiatan-kegiatan yang ada disusun oleh mahasiswa dalam program KKN AKB ini diharapkan dapat memberikan dampak dan manfaat yang positif kepada masyarakat khususnya di tempat KKN dilaksanakan.

?Semoga ini menjadi kontribusi FKIP UNIDA Bogor dalam keikutsertaan meningkatkan pendidikan di Indonesia khususnya di tempat KKN berlangsung. Dengan KKN mahasiswa dapat belajar langsung dan terjun langsung ke masyarakat yang nantinya dapat memberikan peran untuk menyelesaikan persoalan-persoalan yang terjadi di masyarakat. Tentu FKIP yang dasarnya bidang pendidikan dapat meningkatkan pendidikan melalui program-program yang telah di susun untuk dilaksanakan dalam KKN tersebut,? tutur Ir. Himmatul Miftah, M.Si.

Mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) FKIP UNIDA Bogor, Lala Laila Zulfa dalam pemaparan pesan dan kesannya menyatakan dalam kondisi pandemi COVID-19 ini tidak menjadi halangan yang berarti kepada mahasiswa untuk melaksanakan KKN ini. Banyak manfaat yang mahasiswa dan masyarakat dapat dari kegiatan ini dan dengan KKN ini mahasiswa dapat belajar secara nyata dan langsung di masyarakat.

?Banyak tantangan yang dihadapi oleh mahasiswa pada saat KKN dan mahasiswa dapat belajar secara langsung di masyarakat, banyak ditemui masalah dan bagaimana mahasiswa mencari solusi untuk menyelesaikan masalah tersebut. Selamat kepada mahasiswa yang telah melaksanakan KKN AKB FKIP 2021 dan terima kasih kepada FKIP UNIDA Bogor yang telah memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengikuti kegiatan KKN AKB FKIP 2021 yang sangat bermanfaat ini,? tutur Lala Laila Zulfa.

Mahasiswi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) FKIP UNIDA Bogor, Siti Habibah dalam pemaparan pesan dan kesannya menyatakan KKN FKIP ini dapat memberikan pengalaman baru, KKN ini dapat meningkatkan nalar mahasiswa karena salah satu tujuan KKN ini diantaranya menjawab permasalahan dan dapat memberikan solusi kepada masyarakat di daerah tersebut. Mahasiswa harus dapat membuat program yang dapat memberikan dampak dan menjadi solusi untuk permasalahan di tempat KKN tersebut.

?KKN AKB FKIP 2021 ini memberikan pengalaman baru dan membuat mahasiswa bisa memberikan kontribusi nyata kepada lingkungan sekitar dan tentunya kegiatan ini implementasi dari Tri Dharma perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat,? tutur Siti Habibah.