Gelar Rapat Koordinasi, UNIDA Persiapkan Pembukaan Program Pendidikan Profesi Guru
Dalam rangka mematangkan persiapan pembukaan program Pendidikan Profesi Guru (PPG), Universitas Djuanda (UNIDA) melalui Biro Pengembangan Institusi, Jaringan, dan Sumber Dana adakan rapat koordinasi pada Jumat (17/05/2024) secara Daring melalui Zoom Cloud Meeting.
Kepala Biro Pengembangan Institusi, Jaringan, dan Sumber Dana UNIDA Dr. Dudi Lesmana, S.Pi., M.Si menyampaikan bahwa sesuai dengan arahan dari Ketua Umum Yayasan Pendidikan Amaliah Djuanda dan Dekan FAIPG, untuk tim PPG yang ditugaskan diharapkan dapat saling bekerja sama sehingga dalam penyusunan dan pelengkapan borang PPG bisa cepat terselesaikan.
Kemudian Dr. Dudi Lesmana, S.Pi., M.Si menjelaskan ada beberapa kriteria yang sama dengan borang untuk sarjana, magister ataupun doktor diantaranya adalah kriteria kurikulum, Sumber Daya Manusia, dan juga UPS atau UPPS (Unit Penyelenggara Program Studi).
Sementara itu, untuk kurikulum sendiri didalamnya harus memuat seperti profil lulusan, capaian pembelajaran, bobot kegiatan, mekanisme bidang studi, serta beban belajar antara 36 sampai 40 SKS dan intinya bahwa program PPG ini dilaksanakan dalam 5 kegiatan pembelajaran.
Dr. Dudi Lesmana, S.Pi., M.Si berharap kegiatan penyusunan borang ini bisa berjalan dengan baik dan akan dibuat matriks selanjutnya.