UNIDA Terima Kunjungan Universitas Luar Negeri, Perkuat Kolaborasi Internasional Menuju Perguruan Tinggi Unggul
Universitas Djuanda (UNIDA) menerima kunjungan delegasi dari beberapa perguruan tinggi luar negeri, yakni Maastricht University, Belanda, University of Malaya-Wales, Malaysia, Help University, Malaysia, dan Taylor University, Malaysia, pada Selasa (9/7/2024).
Delegasi yang hadir berkunjung diantaranya Prof. Dr. Jasmine Ahmad (Deputy Vice Chancellor University of Malaya-Wales), Assoc. Prof. Dr. Mimi Fitriana, Ph.D (Senior Lecturer, Faculty of Behavioral Science, Help University), Dr. Rachel Mei Ming Wong (Faculty of Behavioral Science, Help University), Assoc. Prof. Dr. Mark Govers (Department of Medicine and Life Sciences, Maastricht University), Ms. Nurul Rashidah Mohd. Roseli (Taylor University), beserta lainnya.
Turut hadir juga dalam kunjungan ini, yakni Dekan Fakultas Psikologi Universitas Mercu Buana Assoc. Prof. Laila Meiliyandrie Indah Wardani, Ph.D.
Delegasi disambut langsung oleh Rektor UNIDA Dr. Hj. R. Siti Pupu Fauziah, M.Pd.I bersama para Wakil Rektor, Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI) Dr. Radif Khotamir Rusli, M.Ed., M.C.E dan para Dekan di lingkungan UNIDA.
Dalam sambutannya, Rektor UNIDA Dr. Hj. R. Siti Pupu Fauziah, M.Pd.I menyampaikan bahwa pertemuan ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat kolaborasi internasional yang telah terjalin. Diharapkan dari pertemuan ini dapat menghasilkan kesepakatan mengenai program kerja sama konkrit yang akan dilaksanakan ke depan.
“Mudah-mudahan ini bukan hanya sebatas kunjungan persahabatan, tetapi lebih dari itu banyak hal dapat kita diskusikan untuk bersama-sama berkolaborasi dalam program yang berkelanjutan dan saling memberikan kebermanfaatan. Tiada lagi sesuatu yang menjadi kelebihan atau kemuliaan manusia, semata-mata kita bisa memberikan kemanfaatan kepada khalayak yang lebih luas,” ujar Dr. Hj. R. Siti Pupu Fauziah, M.Pd.I.
“Oleh karena itu, kepada para Dekan diharapkan untuk meneruskan silaturrahmi, kerja sama dan perundingan yang sudah dilakukan hari ini agar segera dapat diwujudkan dalam program nyata, seperti matching grant, kemudian juga membuat book chapter dan membuat conference bersama-sama,” tambahnya.
Sementara itu, mewakili delegasi, Prof. Dr. Jasmine Ahmad selaku Deputy Vice Chancellor, University of Malaya-Wales, menuturkan hal yang sama. Prof. Dr. Jasmine Ahmad menekankan bahwa kunjungan ini merupakan kesempatan yang sangat berharga untuk memperkuat kerja sama antar perguruan tinggi.
“Kami juga ingin terus bersilaturahim dan melanjutkan kerja sama yang telah dilakukan bersama. Kalau awalnya kita pernah membuat webinar bersama, penelitian bersama, publikasi bersama, mungkin selanjutnya kita bisa membuat simposium, conference atau kegiatan lainnya yang tentu berdampak baik bagi semua,” tuturnya.
Pada kesempatan ini juga dilakukan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) bagi fakultas dan Implementation Arrangement (IA) bagi Program Studi. Di waktu bersamaan, dilaksanakan International Short Course dan Student Mobility yang diikuti para mahasiswa dari beberapa perguruan tinggi Malaysia tersebut.