humas@unida.ac.id 0251-8240773
Pengabdian Masyarakat

Bagian dari Program PKM, Ketua Umum YPSPIAI Berikan Penyuluhan Hukum di Desa Wisata Kampung Cibulao

Ketua Umum Yayasan Pusat Studi Pengembangan Islam Amaliyah Indonesia (YPSPIAI) sekaligus Dosen Fakultas Hukum (FH) Universitas Djuanda (UNIDA), Dr. Nova Monaya, S.H., M.Kn memberikan penyuluhan hukum kepada masyarakat desa wisata di Kampung Cibulao, Desa Tugu Utara, Kabupaten Bogor pada Senin, 5 Agustus 2024. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pro Chancellor UNIDA, Dr. Abraham Yazdi Martin, S.H., M.Kn, Dekan FH UNIDA, Dr. Nurwati, S.H., M.H beserta jajaran, para Mahasiswa hingga para Tokoh Masyarakat Kampung Cibulao.

Pada sesi pemaparan materi, Dr. Nova Monaya, S.H., M.Kn menyampaikan materi mengenai hak dan kewajiban masyarakat di desa wisata. Beliau menjelaskan bahwa sangat penting bagi masyarakat untuk memahami hak dan kewajiban mereka, terutama di daerah yang sedang berkembang menjadi destinasi wisata.

Materi yang disampaikan mencakup berbagai aspek hukum yang relevan dengan pengembangan desa wisata, termasuk hak atas tanah, perizinan usaha, dan perlindungan lingkungan. Dr. Nova Monaya, S.H., M.Kn juga menekankan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam pengembangan pariwisata berkelanjutan.

Sementara itu Ketua RT Kampung Cibulao, Agus, menyampaikan bahwasanya kegiatan penyuluhan ini sangat bermanfaat bagi warga Kampung Cibulao dan berharap dengan pemahaman hukum yang lebih baik, masyarakat dapat berpartisipasi lebih aktif dalam pengembangan desa wisata khususnya di Kampung Cibulao, Desa Tugu Utara.

Kedepannya, UNIDA berencana untuk melanjutkan program pengabdian masyarakat serupa di desa-desa wisata lainnya dan berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan desa wisata melalui edukasi dan pemberdayaan masyarakat.