humas@unida.ac.id 0251-8240773
Ketauhidan

Dekan FAIPG UNIDA Isi Majelis Tasbih, Ajak Akademisi Tingkatkan Kolaborasi Global

Universitas Djuanda (UNIDA) melalui Badan Pengkajian dan Penerapan Tauhid (BPPT) kembali selenggarakan kegiatan rutin ketauhidan Majelis Tasbih pada Jum’at, 7 Juni 2024 yang diisi oleh Dekan Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru (FAIPG) UNIDA, Dr. Zahra Khusnul Latifah, M.Pd.I., M.C.E.

Dalam paparannya, Dr. Zahra Khusnul Latifah, M.Pd.I., M.C.E menyampaikan materi yang berjudul “Fostering Global Academic Partnertship: An Islamic Perspective”.

Dr. Zahra Khusnul Latifah, M.Pd.I., M.C.E dalam pemaparan materinya menyampaikan tentang pentingnya meningkatkan komunikasi dan interaksi secara global terutama untuk para akademisi dalam rangka menguatkan potensi kolaborasi akademisi antar negeri sehingga dapat berbagi pengetahuan yang bertujuan untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik terutama dalam perspektif Islam.

Dr. Zahra Khusnul Latifah, M.Pd.I., M.C.E menambahkan bahwa kolaborasi dalam penelitian dan inovasi itu penting, dengan berbagi pengetahuan antar ahli membuat inovasi dan ide yang menembus batasan bidang masing-masing, saling bersinergi dan melihat dari sudut pandang yang berbeda sehingga menemukan solusi yang baru, serta berbagi akses dalam penelitian akan menciptakan inovasi-inovasi baru yang bermanfaat bagi masyarakat luas.

"Dengan berkembangnya teknologi memberikan kemudahan dalam meningkatkan kolaborasi akademisi antar negera, sehingga kita sebagai akademisi baiknya terus meningkatkan jejaring terutama jejarang dengan skala global antar akademisi," ungkapnya.

Pemaparan lebih lengkap mengenai "Fostering Global Academic Partnertship: An Islamic Perspective" yang disampaikan oleh Dr. Zahra Khusnul Latifah, M.Pd.I., M.C.E. ini dapat disimak kembali secara online melalui tautan berikut:

https://www.youtube.com/live/Kil4EohSNZI?si=zWPYIJy6VDs0ylXE