humas@unida.ac.id 0251-8240773
Kegiatan Kemahasiswaan

Mahasiswa KKN FAIPG UNIDA Dorong Guru Sekolah Dasar Negeri di Desa Pasir Jaya Implementasikan Pendidikan Inklusif dalam Pembelajaran

Pasir Jaya, 14 Agustus 2024 - Mahasiswa Fakultas Agama Islam dan Pendidikan Guru (FAIPG) Universitas Djuanda (UNIDA) yang sedang menjalani Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Pasir Jaya, Kecamatan Cigombong, berhasil menyelenggarakan workshop bertajuk "Pendidikan Inklusif dalam Pembelajaran di Sekolah Dasar Negeri". Workshop ini dihadiri oleh sekitar 20 guru dari beberapa sekolah di wilayah tersebut.

Prof. Dr. Rasmitadila, M.Pd, Dosen FAIPG UNIDA yang ahli di bidang pendidikan inklusif, hadir sebagai narasumber utama dalam acara ini. Workshop bertujuan untuk meningkatkan pemahaman guru-guru sekolah dasar tentang pentingnya pendidikan inklusif dan strategi penerapannya di kelas.

Selama workshop, para guru mendapatkan pelatihan tentang cara mengidentifikasi kebutuhan khusus siswa, merancang pembelajaran yang adaptif, serta menciptakan lingkungan sekolah yang ramah dan mendukung semua siswa tanpa diskriminasi. Narasumber juga menyediakan buku karyanya sebagai panduan bagi para guru.

"Kami sangat terbantu dengan pengetahuan baru ini. Kami jadi lebih memahami bagaimana cara menghadapi siswa dengan berbagai kebutuhan," ungkap Emay Mardiyah, S.Pd salah satu guru peserta workshop.

Pada kesempatan yang sama, Mimin Jamila, S.Pd selaku Kepala Sekolah SDN Cisalada 02, menyampaikan apresiasinya.

"Terima kasih kepada tim KKN FAIPG UNIDA dan Prof. Dr. Rasmitadila, M.Pd. Kegiatan workshop terkait pendidikan inklusif ini sangat bermanfaat untuk kami para guru, karena membantu kami memahami lebih dalam tentang pentingnya inklusivitas dalam Pendidikan," ungkapnya.

Workshop ini merupakan bagian dari rangkaian program KKN FAIPG UNIDA yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah pedesaan, sekaligus sebagai wujud pengabdian mahasiswa kepada masyarakat. Mahasiswa KKN FAIPG UNIDA berharap dengan diadakannya workshop ini, para peserta dapat memahami lebih dalam mengenai pentingnya inklusivitas dalam dunia pendidikan.

"Kami percaya bahwa pendidikan inklusif bukan hanya tentang memberikan kesempatan yang sama bagi semua siswa, melainkan juga tentang menciptakan lingkungan belajar yang menghargai perbedaan dan mendukung keberagaman," tutup salah satu mahasiswa KKN FAIPG UNIDA.